Header Ads

Dagang Bola

Prediksi AC Milan vs AS Roma 27 Oktober 2020


 Prediksi AC Milan vs AS Roma 27 Oktober 2020

 AC Milan akan menjamu AS Roma pada pekan ke-5 Serie A 2020/21, Selasa (27/10/2020). Mampukah Rossoneri melanjutkan start sempurna mereka dan menjaga posisi di puncak klasemen sementara?

Pekan lalu, Milan dan Roma sama-sama meraih kemenangan. Milan menekuk sang rival sekota Inter Milan melalui sepasang gol Zlatan Ibrahimovic. Sementara itu, Roma menghantam Benevento 5-2 lewat gol-gol Pedro, Edin Dzeko (2), Jordan Veretout, dan Carles Perez.

Milan dan Roma kemudian juga sama-sama menang di matchday pertama fase grup Liga Europa.

Milan menundukkan tuan rumah Celtic 3-1 lewat gol-gol Rade Krunic, Brahim Diaz, dan Jens Petter Hauge. Di lain pihak, Roma meraih comeback win 2-1 atas tuan rumah Young Boys melalui gol-gol Bruno Peres dan Marash Kumbulla.

Dalam laga kandangnya melawan Roma di Serie A musim lalu, Milan menang 2-0 dan mengamankan tiga angka. Kali ini, dengan performa yang mengagumkan, Rossoneri punya kans bagus untuk kembali mengemas poin maksimal.

Perkiraan Susunan Pemain

Milan (4-2-3-1): G Donnarumma; Calabria, Kjaer, Romagnoli, Hernandez; Bennacer, Kessie; Saelemaekers, Brahim Diaz, Leao; Ibrahimovic.

Pelatih: Stefano Pioli.

Skorsing: -

Absen: Calhanoglu, Musacchio, Rebic, Duarte, Gabbia.

Roma (3-4-2-1): Mirante; Fazio, Ibanez, Kumbulla; Santon, Pellegrini, Veretout, Spinazzola; Mkhitaryan, Pedro; Dzeko.

Pelatih: Paulo Fonseca.

Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head (Serie A)

  • Pertemuan: 170
  • Milan menang: 74
  • Gol Milan: 239
  • Imbang: 51
  • Roma menang: 45
  • Gol Roma: 184.

5 Pertemuan Terakhir

  • 28-06-2020 Milan 2-0 Roma (Serie A)
  • 28-10-2019 Roma 2-1 Milan (Serie A)
  • 04-02-2019 Roma 1-1 Milan (Serie A)
  • 01-09-2018 Milan 2-1 Roma (Serie A)
  • 26-02-2018 Roma 0-2 Milan (Serie A).

5 Laga Terakhir Milan

  • 27-09-20 Crotone 0-2 Milan (Serie A)
  • 02-10-20 Rio Ave 2-2 Milan (UEL)
  • 04-10-20 Milan 3-0 Spezia (Serie A)
  • 17-10-20 Inter 1-2 Milan (Serie A)
  • 23-10-20 Celtic 1-3 Milan (UEL).

5 Laga Terakhir Roma

  • 20-09-20 Verona 3-0 Roma (WO, Serie A)
  • 28-09-20 Roma 2-2 Juventus (Serie A)
  • 04-10-20 Udinese 0-1 Roma (Serie A)
  • 19-10-20 Roma 5-2 Benevento (Serie A)
  • 22-10-20 Young Boys 1-2 Roma (UEL).

Milan selalu menang dalam 6 laga terakhirnya di Serie A.

Milan selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 laga terakhirnya di Serie A.

Tak ada hasil imbang dalam 6 laga kandang terakhir Milan melawan Roma di Serie A.

Roma selalu mencetak minimal 2 gol dalam 10 dari 12 laga terakhirnya di Serie A.

Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 12 dari 13 laga terakhir Roma di Serie A.

Prediksi skor akhir: AC Milan 2-1 AS Roma.

Tidak ada komentar